Siapa disini yang tidak tergiur mendapat uang 30 juta? Apalagi dari blog. Hah? Memang mungkin? Terus ada short course-nya, gratis pula. Beneran short course blogger gratis ini?
Begitulah pertanyaan berkecamuk yang muncul di kepalaku saat mbak Jihan membuat short course blogger. Tanpa ba bi bu, diriku langsung mendaftar. Oke, simak rangkuman short course blogger 30 Juta dari Blog ini ya.
Short Course Blogger Gratis
Meski Oktober sudah berlalu, sangat berkesan bagiku. Selain hari Santri yang ditetapkan pada tanggal 22 Oktober, juga ada Hari Blogger yang jatuh pada tanggal 27 Oktober. Selain itu ada Hari Pemuda pada tanggal 28 Oktober.
Sebagai blogger pemula usai mengikuti kelas Blogspedia, tentu sangat bersemangat untuk mengikuti short course ini. Short Course Blogger ini diadakan selama tiga hari, dari tanggal 26-28 Oktober 2021 via Google Meet dan Zoom.
Usut punya usut, ternyata adanya short course ini karena banyaknya pertanyaan kepada mbak Jihan bagaimana tips untuk menang lomba blog. Akhirnya, beliau bersama dua blogger temannya berinisiatif membuat short course ini untuk berbagi ilmu sesuai bidang masing-masing.
Yang tak kalah menariknya, short course ini tanpa biaya pendaftaran alias gratis. Masya Allah sekali ini menjadi amal jariyah mereka bertiga untuk berbagi ilmu blog kepada blogger cupu macam aku.
Pemateri dan Materi Short Course Blogger
1. Mbak Shafira Adlina
Mbak Shafira Adlina yang lebih akrab dipanggil dengan Mbak Ina mengisi hari pertama. Materi yang dibawakan pemilik rumah Cerita Mamah ini pada hari pertama ada dua, yaitu:
a. Pengantar Blog
Pada bagian pengantar ini, Mbak Ina mendiskusikan hal berikut:
1. Tujuan Ngeblog
Mbak Ina mengajak peserta untuk mengenali dan merekam ulang tujuan ngeblog kita apa. Hal ini penting karena ini yang menjadi dasar kita untuk terjun di blog seperti apa.
2. Channel Penghasilan dari blog
Yang tak kalah menarik dari materi pengantar Short Course Blogger adalah berbagai macam sarana sebagai ladang penghasilan dari blog di antaranya:
- marketplace job. Disini ada Vira.id
- sponsored post. Jasa penulisan artikel di blog sebagai promosi produk/tanam backlink/keperluan yang lain
- content placement.
- iklan. pasang adsense
- afiliasi.
- lomba.
Bagaimana? Sudah tertarik? Lalu kembali lagi tujuan ngeblognya dan bagaimana tulisan artikel kita bisa ciamik sehingga dilirik mesin pencarian maupun pembaca.
b. Cara Menulis Artikel Yang Menarik
Mbak Ina menuturkan cara menulis artikel yang menarik antara lain:
1. Tentukan niche blog dan target pembaca
Hal ini disebabkan beda topik, beda pembaca maka beda gaya bahasa. Tak lupa hal ini juga sebagai mengenal diri sendiri.
2. Believe without border
Jangan pernah biarkan diri dibatasi oleh self talk yang negatif. Caranya: paksa-latih-kebiasaan.
3. Buat judul yang menarik
Hal ini karena di mesin pencari yang muncul pertama adalah judul. dan itu yang dibaca pertama kali oleh pembaca. Bedakan topik dengan judul, harus ada tambahan hal yang menarik.
4. Gunakan format yang jelas agar tulisan mudah dibaca
- Gunakan font yang mudah dibaca dengan ukuran antara 14-22px
- Margin di bawah paragraf antara 1,5-2 em
- Perbanyak gambar
- Gunakan subheading. Struktur heading ini selain memudahkan pembaca juga berpengaruh terhadap SEO
5. Terapkan piramida terbalik
6. Tingkatkan kualitas dan bobot isi artikel
- banyak baca konten topik yang sama
- banyak baca
- cari topik yang luas
- ndak usah panjang-panjangin tulisan
- posisikan diri sebagai pembaca
7. Bangun kebiasaan menulis dan membaca
Menulis itu soal pembiasaan. Kuantitas di atas kualitas, sebuah prinsip dari Mbak Ina
"Untuk bisa menulis, membaca adalah harga mati yang tak bisa ditawar-tawar lagi." Tere Liye
2. Mbak Jihan Mawaddah
Materi Short Course Blogger hari kedua disampaikan oleh Jihan Mawaddah yang akrab kupanggil dengan mbak Jihan.
Pemilik blog Jeyjingga ini sudah memenangkan 33 lomba, dengan berbagai macam kategori. Nah, mbak Jihan dengan rendah hati berbagi tentang SEO dasar dan cara memenangkan lomba blog. Simak ya.
a. SEO Dasar
SEO yang memiliki kepanjangan dari Search Engine Optimization ini bertujuan agar artikel kita bisa tampil di halaman pertama pada mesin pencarian. Langkahnya apa saja?
Dalam perspektif SEO, berita baru akan sampai ke audiens kalau ada intensi dari audiens. Ini yang disebut keyword. Maka yang pertama kita lakukan adalah riset keyword.
1. Tentukan topik artikel yang akan ditulis
2. Riset keyword, bisa dilakukan dengan mesin pencarian Google.
3. Optimasi konten dengan keyword yang bisa diletakkan pada:
- permalink
- judul
- paragraf pertama
- paragraf tengah
- paragraf akhir
- caption foto
- nama file foro
Meskipun mengoptimasi dengan menebar keyword di beberapa tempat di atas, hindari keyword stuffing. Hal ini disebabkan spam keyword nanti akan memperburuk indexing google. Jadi, gunakan LSI Keyword (Latent Semantic Indexing), kata kunci yang tidak utama, tetapi turunan atau relevan dengan keyword utama.
4. Penggunaan Eksternal Link dan Internal Link. Hal ini untuk memperkuat jaringan artikel kita di mesin pencarian.
5. Membagi ke media sosial.
b. Tips menang lomba blog ala Jihan Mawaddah
Mbak Jihan mengatakan bahwa sebenarnya banyak sekalii lomba blog yang diadakan. Kita bisa mendapatkan informasi lomba blog tiap bulan dari mesin pencari maupun dari komunitas blogger. Secara umum, kita bisa buat timeline dan outline lalu percantik dengan infografis dan tentu content is the king
Nah tips untuk memenangkan lomba apa saja? Mbak Jihan memaparkan dengan santai.
1. Pelajari penyelenggara, pemenang tahun lalu, bahkan kalau ada juri juga cari tahu.
2. Pelajari tema lomba dan lakukan riset untuk bahan tulisan.
Hal ini penting agar tulisan kita ada isinya. Bukan hanya sekadar menggugurkan kewajiban. Nah, sumber yang digunakan bisa menggunakan hal yang anti-mainstream seperti jurnal atau buku.
3. Pikirkan pokok bahasan yang unik.
Ini nih, yang penting. Kuncinya adalah buat kesan yang menarik di awal paragraf dan akhir. Nah, buat paragraf terbaikmu pada 10 paragraf pertama. Ini nih rahasia yang sudah dibuka mbak Jihan. Buat konflik atau quote atau kalimat
4. Kaitkan tema dengan pengalaman pribadi
5. Beri gambar dan infografis pendukung
6. Sertakan data pendukung untuk menguatkan pendapatmu dalam tulisan
7. Pastikan ada manfaat yang bisa diambil oleh pembaca
8. Berdoa
"Siapapun yang berlatih selama 10.000 jam dengan disiplin tertentu. Maka ia akan ahli di bidang itu." Teori 10.000 jam dalam Outliers by Malcolm Gladwell
3. Mas Abdul Rozak
Pada hari terakhir, diisi blogger yang memiliki keahlian di bidang adsense dan tanam backlink, Mas Rozak. Pemilik blog Inovasi Guru ini memberikan materi seputar SEO, adsense dan cuan dari blog, haha. Seru ya?
a. Strategi Menembus Google
Melanjutkan materi yang dijelaskan mbak Jihan, untuk membuat artikel yang SEO Friendly, setiap 100 kata ada 1 keyword.
1. Niche terfokus
hal ini memiliki keunggulan:
- memudahkan branding
- mendapatkan trafik
- bounce rate rendah
2. Artikel berbasis riset keyword
Untuk kalian yang dari awal fokus untuk adsense, alangkah baiknya bila sejak artikel pertama sudah berbasis riset keyword. Basis keyword yang bisa dilihat di Ubersuggest antara lain:
- volume, perkiraan jumlah orag yang mencari keyword selama sebulan
- paid difficult, tingkat kesulitan dari media berbayar memasuki halaman pertama mesin pencari
- SEO difficult, tingkat kesulitan artikel dengan keyword tersebut nangkring di halaman pertama mesin pencari sesuai SEO
- CPC (Cost per Click), harga yang ditaksir dari pembaca yang mengeklik keyword tersebut
- pesaing
3.Memuat pilar keyword dan golden keyword
Kriteria artikel keyword pilar:
- Volume > 1000
- CPC > 5000
- Jumlah kata> 2000
- Bisa untuk 4 subbab LSI
Nah, kita bisa membuat artikel pendukung yang memuat golden keyword:
- Volume 100-300
- CPC diabaikan
- Jumlah kata +500
- Mengacu pada subbab pilar
4. SEO Offpage, bisa melakukan optimasi SEO dengan Link Building/Tier
b. Langkah daftar Google Adsense
- Memiliki blog - free/TLD. Yang penting adalah kualitas artikel kita.
- Niche terfokus.
- Rutin update artikel SEO & human friendly? berapa X? Minimal 1 hari sekali, kalau tidak ya 2hari sekali update artikel 500 kata.
- Navigasi blog jelas.
- Minimal usia blog 3 bulan saat daftar.
c. Optimasi iklan Adsense biar rutin gajian
- Kembali lagi ke SEO> cari trafik tinggi
- Perhatkan peletakan iklan adsense
- Blokir iklan receh. Tidak semua iklan yang tampil d blog kita itu tentang keyword, tapi juga ada engage
"Pengen gajian Adsense rutin tanpa trafik = HALU"
Penutup
Nah, dari tiga hari mengikuti Short Course Blogger 30 juta pertama dari blog otak ngebul. Betapa banyak ilmu ngeblog yang didapatkan terutama SEO yang dijelaskan secara santai, jelas dan langsung praktek saat riset keyword.
Jadi, kemungkinan untuk mendapat uang 30 juta dari blog adalah bukan hal yang tidak mungkin bila kita mengoptimasi blog kita sehingga mengikutkannya di channel penghasilan blog tadi.
Yang paling utama diingatkan kembali hingga seperti ditampar adalah tentang konsistensi. Selain itu, seluruh materi yang diberikan terasa waw, ini semua materi daging lezat nan bergizi diberikan secara cuma-cuma. Semoga menjadi amal jariyah ya, Kakak-kakak! Terima kasih!
Kak, kalimat terakhir di judul aku berasa ingin nyanyi "Mungkinkah kita kan slalu bersamaaa~" wkwkw... Btw ulasannya lengkap banget kak, sampai ada poin ukuran font dan margin, beberapa nggak kucatat nih wkw.. aku nyontek buat aku taruh di catetanku ya Kak :D semoga juga kita lekas dapet cuan ya kak berbekal mengikuti materi-materi ini aamiin :D
ReplyDeleteSemoga semakin konsisten ngeblognya, ya setelah mengikuti short course blog ini, semoga juga bisa mengikuti kesuksesan para narasumber untuk mendapatkan 30 juta dari blog
ReplyDeleteKeren deh, aku suka banget ulasannya mba Naqi.. Lengkap padat! Semua di libas dalam satu artikel ini, udah ga perlu repot kesana kemari. Baca ini aja dah!
ReplyDeleteSiapa yang ga tergiur, dari judulnya aja sudah menggugah gitu ya, aku juga mau donk 30 juta pertama dari ngeblog hihi
Semoga ya kita setelah ikutan short course ini bisa ketularan seperti mbak Jihan juga. Amiin
Duh bahasan ini lagi ya... Aku jadi mupeng... Nyesel gak jadi ikut...
ReplyDeleteMasha Allah lengkap bgt ulasannya :') aku bersyukur sih bisa ikut short course ini. Banyak insightnya. Dan jadi tau blogger pro itu memang udah melalui ups n downs untuk sampai di titik ini wkwk
ReplyDeleteMasyaallah...lengkap banget ini. Tinggal lari kak...
ReplyDeleteKemarin ikutan juga short course ini, sejak awal materi sangat menarik dan menggugah, ditanya apa tujuan ngeblog. Makjleb
ReplyDeleteBismillah semoga ada kelas berikutnya biar bisa ikut nyimak langsung
ReplyDeletehwakakaka ku tergiur donk sama 3k dolarm alias 30 juta hahaha ..itu nominal yang gak sedikit apalagi dari nulis lho. jadi aku menangkap inti dari shorcourse ini adalah menulis bisa menjadi peluang sumber penghasilan hehehe. dnegan catatan2 nya ya
ReplyDeleteBener nih materinya dari hari pertama sampai hari ketiga daging semua.. Sampai gak kerasa waktu short course yang berlalu sangat cepat karena dengerin pematerinya :D
ReplyDeleteBerharap ada lanjutan kelasnya... Dan semoga bisa keangkut juga biar lebih banyak dapat ilmu untuk aku si blogger cupu ini.. hehehhee
ReplyDeleteAlhamdulillah walau ga ikutan course nya jdi dpet ilmunya jga dari tulisan ini..
ReplyDeleteKyaknya perlu byk ngulik soal keyword nih aku mba, masih belum paham soal pilar keyword dan golden keyword